Performa Seismik “Struktur Dinding Geser Ganda Inovatif” Pada Sistem Struktur Bangunan Gedung Bertingkat
Abstract
Sebuah rekayasa struktur dilakukan pada penelitian ini terhadap dinding geser ganda biasa agar terjadi peningkatan daktilitas bangunan gedung sebagai upaya untuk meningkatkan kemamapuannya dalam menghadapi bahaya gempa bumi. Perbedaan mendasar antara struktur dinding geser ganda inovatif ini dengan sistem struktur dinding ganda biasa adalah terutama pada eksistensi bukaan atau celah horizontal antara panil dinding dengan balok pondasi atau dengan balok atap. Kehadiran celah ini memungkinkan struktur dinding geser ganda inovatif ini mengembangkan mekanisme kegagalan tanpa kerusakan pada panil dinding. Parameter pengujian pada penelitian adalah ukuran, posisi, dan detail balok kopling di daerah pembenamam. Hasil pembebanan siklik horisontal pada masing-masing benda uji menunjukkan semua benda uji berperilaku sangat lentur dan memiliki daya disipasi energi gempa yang cukup, sehingga dapat disimpulkan bahwa benda uji berperilaku cukup memuaskan dari sisi pandang tuntutan dasar dari sebuah sistem struktur yaitu, kekakuan, kelenturan, dan daya disipasi energi gempa. Balok kopling baja dan detail pembesian pada area pembenaman menunjukkan kinerja yang memuaskan dengan kemampuan serapan energi yang cukup besar dan mengalami mekanisme leleh dalam ratio kemiringan yang sangat kecil tanpa memperlihatkan adanya kerusakan yang berarti pada balok kopling. Dari hasil ini dapat juga disimpulkan bahwa balok kopling baja IWF dapat berfungsi sebagai peredam pasif (passive damper), meskipun terdapat beberapa persoalan struktural yang mungkin bisa timbul seperti punching shear pada kolom pendeknya dan kegagalan getas yang mungkin timbul pada panil dinding beton disekitar area pembenaman balok kopling.